MARTAPURA,- Bupati Banjar H Saidi Mansyur diwakili oleh Asisten Pemerintahan dan Kesra H Masruri membuka Sosialisasi dan Pertanggungjawaban Keuangan Desa, di Aula Wisma Sultan Sulaiman BKPSDM Kabupaten Banjar, Martapura, Rabu (22/11/2023) pagi.
Kegiatan tersebut merupakan kolaborasi Pemerintah Kabupaten Banjar dengan BPK Perwakilan Provinsi Kalimantan Selatan dengan menghadirkan narasumber Kepala Sub Auditorat BPK John F Rotinsulu, Kepala Dinas PMD Banjar Syahrialuddin dan Inspektur Daerah Banjar Riza Dauly.
Masruri berharap kegiatan sosialisasi ini dapat memberikan pemahaman yang mendalam kepada para kepala desa beserta aparatnya mengenai pentingnya tata kelola keuangan desa yang baik, transparan dan akuntabel.
” Dengan pemahaman yang baik diharapkan pambakal beserta aparatur desa dapat bersinergi dalam upaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat desa. Selain itu saya juga berharap agar terus diperkuat keterlibatan dan partisipasi aktif masyarakat dalam pengambilan keputusan, terkait keuangan desa dan pentingnya transparansi terhadap pengelolaan dana desa,” harapnya.
Sementara itu Kepala Sub Auditorat BPK Provinsi Kalsel John F Rotinsulu mengatakan, tujuan dilaksanakannya sosialisasi adalah dalam rangka membina para kepala desa dalam pengelolaan keuangan desa sehingga tidak sampai terjadi permasalahan hukum dikemudian hari.
” Untuk mencapai tujuan tersebut tentunya diperlukan sebuah strategi agar tata kelola keuangan desa dapat memenuhi prinsip-prinsip transparan, akuntabel, partisipatif dan disiplin anggaran. Prinsip-prinsip pengelolaan keuangan desa tersebut seyogyanya dapat mencegah terjadinya tindakan korupsi dan penyelewengan anggaran yang berpotensi menghambat tujuan pembangunan di desa,” tutupnya.
Reporter : Fuad Rivan
Editor : Ronny Lattar
Uploader : Suhendra
Source:: INFOPUBLIK