Home Desa Mangkalawat Dengan Bangga Desa Mangkalawat Menjadi Salah Satu Posko Pinggah Pada Haul ke – 19 Abah Guru Sekumpul

Dengan Bangga Desa Mangkalawat Menjadi Salah Satu Posko Pinggah Pada Haul ke – 19 Abah Guru Sekumpul

by admin
0 comment

Senin, 15 Januari 2024

Bertempat di depan Langgar Ishlahul Ummah, diadakan nya posko singgah untuk jamaah Haul Abah Guru Sekumpul Ke -19 tahun. Seluruh lapisan masyarakat Desa Mangkalawat ini berbondong-bondong ikut membantu menjadi relawan haul, mulai dari dapur umum walaupun hanya masakan sederhana yang dapat di siapkan hingga menjaga ketertiban lalu lintas mulai dari hari minggu sampai hari senin.

Dengan bangganya Desa mangkalawat setiap tahun menjadi tempat posko singgah untuk menyambut masyarakat yang akan pulang arah Hulu Sungai ini. Sekitar ratusan motor dan puluhan mobil yang melintas arah keluar jembatan Mangkalawat membuat masyarakat lebih bangga lagi.

Masyarakat Desa Mangkalawat mendapat kunjungan dari Camat Mataraman (Bapak Heryanto, SSTP. MA). Beliau ingin melihat secara langsung situasi dan kondisi arus balik tersebut.

Acara peringatan tahunan ini biasanya ramai didatangi umat Islam dari penjuru Indonesia hingga berbagai belahan dunia. Haul ini diadakan setiap 5 Rajab dan berlangsung beberapa hari. Setiap tahunnya jemaah tumpah ruah hadir, bahkan lautan manusia meluas hingga belasan kilometer dari titik sentral pelaksanaan.

Semoga tahun depan dipertemukan lagi dalam acara Haul Akbar ini dan bisa lebih baik lagi dalam penjagaan lalu lintas serta bisa menyediakan masakan yang lebih banyak lagi untuk meenyambut jamaah haul yang melintas.

Original Article

You may also like

Terbaru

@2021 – All Right Reserved. Designed and Developed by DKISP Bid. Egov