Home Desa Gunung Ulin Inovasi Luar Biasa : Desa Mandiri Gunung ulin Peringkat Ketiga Se-Kabupaten Banjar Tahun 2023

Inovasi Luar Biasa : Desa Mandiri Gunung ulin Peringkat Ketiga Se-Kabupaten Banjar Tahun 2023

by admin
0 comment

Pada tanggal 11 September 2023, Desa Gunung Ulin meraih penghargaan sebagai Desa Mandiri peringkat ketiga se-Kabupaten Banjar.

Acara ini dihadiri oleh Bupati Kabupaten Banjar, Wakil Bupati Kabupaten Banjar, SKPD Se Kabupaten Banjar, Pambakal dan BPD Se Kabupaten Banjar , serta perwakilan dari berbagai unsur pemerintahan di Kabupaten Banjar.
Penghargaan ini merupakan hasil dari inovasi luar biasa untuk masyarakat Desa Gunung Ulin dalam mencapai kemandirian dan pembangunan berkelanjutan. Desa Gunung Ulin, yang terletak di Kabupaten Banjar, bertujuan meningkatkan kesejahteraan dan kemandirian masyarakatnya. Salah satu inovasi utama yang dilakukan oleh Desa Gunung Ulin adalah peningkatan sektor pertanian secara berkelanjutan. Masyarakat desa membentuk kelompok tani dan menerapkan metode pertanian dan lainnya.

Penghargaan sebagai Desa Mandiri peringkat ketiga se-Kabupaten Banjar adalah pengakuan atas upaya dan kerja keras masyarakat Desa Gunung Ulin dalam mencapai kemandirian dan kemajuan. Keberhasilan ini tidak hanya memiliki dampak positif pada ekonomi dan pembangunan, tetapi juga mencerminkan semangat gotong royong dan kebersamaan dalam mencapai tujuan bersama. Diharapkan prestasi Desa Gunung Ulin dapat menjadi inspirasi bagi desa-desa lain di Kabupaten Banjar maupun daerah lainnya untuk terus berinovasi dan berusaha mencapai kemandirian serta kemajuan yang berkelanjutan.

Pambakal Gunung Ulin, Bapak H.Sunarto,SE, menyampaikan terima kasih atas penghargaan ini, "Kami sangat berterima kasih atas penghargaan ini dan berterima kasih kepada seluruh masyarakat Desa gunung Ulin khususnya yang sudah ikut berpartisipasi dalam mengembangkan Desa Gunung Ulin menjadi Desa Mandiri seperti sekarang, dan harapan kami Desa gunung ulin dapat sejahtera dan Bersinar (Bersih,Sejahtera,maju, agamis dan Ramah) dihari-hari selanjutnya''.(DP)

You may also like

Terbaru

@2021 – All Right Reserved. Designed and Developed by DKISP Bid. Egov