Home Desa Gunung Ulin POLSEK MATARAMAN KIRIM BANTUAN AIR BERSIH KE WARGA DESA GUNUNG ULIN YANG KRISIS AIR

POLSEK MATARAMAN KIRIM BANTUAN AIR BERSIH KE WARGA DESA GUNUNG ULIN YANG KRISIS AIR

by admin
0 comment

Gunung Ulin, Kamis, (07/09/2023) Kapolsek Mataraman Bapak Ipda Iwan Setiyawan mengerahkan anggota Babinkamtibmas Desa Gunung Ulin Bapak Ahmad Pauji melakukan Pendampingan Pendistribusian Air Bersih di wilayah Desa Gunung Ulin Kecamatan Mataraman Pada Hari Rabu (6/9/2023) yakni diwilayah Desa Gunung Ulin RT. 3 & 4 yang warga masyarakatnya saat ini sedang mengalami krisis air bersih karna musim kemarau.

Maksud dan tujuan bantuan air Bersih sebanyak 3500 liter ini yakni Membantu warga masyarakat khususnya bagi masyarakat yang mengalami kekeringan atau masyarakat yang daerahnya mengalami kekurangan air bersih dan hal ini dkarenakan sumur yang mengalami kekeringan dan juga daerah yang mengalami kekeringan yang merupakan dataran tinggi dan saluran Pamsimas kering.

Masyarakat merasa senang dan sangat terbantu dengan mendapatkan distribusi air bersih dan warga menilai hal ini sebagai Bentuk kepedulian antara Polsek Mataraman dan Pambakal Gunung Gunung Ulin yang berkolaborasi untuk membantu warga masyarakat Desa Gunung Ulin yang kekurangan air besih dimusim kemarau.

Pambakal Gunung Ulin Bapak H. Sunarto, SE mengucapkan terima kasih kepada jajaran Polsek Mataraman yang telah ikut membantu penangangan kekurangan air bersih di Desa Gunung Ulin dan menilai ini adalah hal yang sangat baik dan menjadikan Lembaga Kepolisian yang PRESISI dalam melayani warga masyarakat disamping Pambakal Gunung Ulin terus berupaya berkelanjutan menangani Permasalahan Krisis air bersih dimusim kemarau ini.

Polsek Mataraman melalui Babinkamtibmas Desa Gunung Ulin Bapak Ahmad Pauji juga menghimbau agar masyarakat dapat bijaksana dalam pemakaian air bersih di Musim kemarau ini agar semua d Minum,Cuci, dan Mandi dapat terckupi. (DP)

You may also like

Terbaru

@2021 – All Right Reserved. Designed and Developed by DKISP Bid. Egov