RAPAT KOORDINASI PELAKSANAAN MONITORING DAN EVALUASI PAUD-SD SE-KECAMATAN

Jum’at (12/7/2024) pukul 13.30 s.d selesai diadakan Rapat Koordinasi Pelaksanaan Monitoring dan Evaluasi PAUD-SD Se Kecamatan Mataraman yang bertempat di Aula Kecamatan Mataraman.

Dihadiri oleh Ketua TP.PKK Kecamatan Ny.Ima Heryanto, Wakil Ketua TP.PKK Kecamatan Hj. Noor Aida, Ketua Pokja 2 Kecamatan beserta Anggota, Bunda Paud Se-Kecamatan Mataraman, Penilik Paud Kecamatan Mataraman, Pengawas TK Kecamatan Mataraman.

Kegiatan ini dalam rangka penguatan Transisi PAUD ke SD yang menyenangkan di Kabupaten Banjar pada tahun ajaran 2024/2025.

Yaitu akan dilaksanakan Kegiatan Monitoring dan Evaluasi (Monev) Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) pada Satuan Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) dan Sekolah Dasar (SD) di Desa se-Kecamatan Mataraman terhitung pada tanggal 15 Juli s.d 27 Juli 2024 Se-Kecamatan.

Guna memastikan bahwa kegiatan MPLS dipantau langsung oleh Bunda Paud masing-masing wilayahnya serta  memastikan tidak ada lagi tes calistung di Sekolah Dasar (SD), menerapkan masa pengenalan selama 2 Minggu pertama di PAUD dan SD dan memastikan pembelajaran 6 kemampuan pondasi anak.

Ketua TP. PKK Kecamatan Mataraman berharap semoga kegiatan ini dapat berjalan dengan lancar dan peserta dididk baru dapat merasa nyaman dalam berkegiatan belajar.

Related posts

Pendistribusian Logistik Pilkada 2024 Kecamatan Mataraman

Lagi… Si Jago Merah Hanguskan Rumah Warga Desa Pematang Danau,Lumbung Sosial Kecamatan Mataraman Serahkan Bantuan

Pembinaan dan Pengawasan Aparat Desa, Camat Mataraman menekankan pentingnya peran Aparat Desa dalam menjalankan tugas pelayanan publik dengan baik dan profesional