RAPAT KERJA PEMERINTAH DESA GUNUNG ULIN TAHUN 2025 GUNA MENYAMAKAN PERSEPSI PROGRAM DAN KEGIATAN

Gunung Ulin, 13 Januari 2025. Rapat kerja Pemerintah Desa Gunung Ulin 2025 Dilaksanakan Di Aula Kantor Desa Gunung Ulin. Dalam Rapat Ini Dihadiri Oleh Seluruh Perangkat Desa, BPD, RT Dan Juga Seluruh Kader Kesehatan. Dalam Sambutannya Pambakal Gunung Ulin H. SUNARTO,SE Menyampaikan Bahwa Rapat Kerja Ini Guna Menyampaikan Porgram Dan Kegiatan Tahun 2025 Dapat Maksimal Dilaksanakan Dengan Baik.

Dalam Program Kerja Desa Gunung Ulin Terdapat Pemberian Insentif Untuk Linmas Desa Dengan Hal Tersbut Di Harapkan Agar Linmas Yang Sudah Di SK kan diharapkan dapat bekerja dengan baik sesuai tupoksinya yakni menjaga keamanan lingkungan. Mengenai Rukun Kematian Pambakal Juga Menyampaikan Agar Pengelolaan Rukun Kematian Lebih Di Perbaiki Lagi Mengenai Biaya Dalam Pemulasaran Jenazah.

Program Jumat Bersih Juga Diharapkan Oleh Pambakal Agar Terus Di Galakkan Guna Menjaga Kebersihan Lingkungan Di Wilayah Desa Gunung Ulin Terlebih Pada Musim Penghujan Dan Mengharapakan Kesadaran Warga Tinggi Untuk Menjaga Kebersihan Lingkungan.

Pengelolaan Bumdes Juga Diharapakan Bisa Lebih Baik Dengan Saling Bekerja Sama Baik Antara Perangkat Desa Guna Lebih Mengoptimalkan Kinerja Bumdes Untuk Dapat Lebih Melayani Warga Masyarakat Dari Unit Usahanya.

Pengelolaan Keuangan Juga Di Sampaikan Guna Insentif Lembaga Desa Baik RT Atau Kader Kesehatan Akan Menggunakan Non Tunai Dan Semuanya Diharapkan Memiliki Buku Rekening. Hal Ini Sebagai Bukti Transparansi Dan Akuntabel Pengelolaan Keuangan Desa.

Keamanan Lingkungan Juga Diharapkan Lebih Di Tingkatkan Karna Dalam Bulan Januari Ini Terdapat Beberapa Kasus Pencurian. Semua wilayah diharapkan mengaktifkan Ronda Malam Guna Menjaga Keamanan Lingkungan Karna Fasilitas Pos Ronda Juga Sudah Disediakan Oleh Pemerintah Desa Gunung Ulin.

Program Ketahanan Pangan Terus Dilaksanakan Di Tahun 2025 Guna Mencukupi Pangan Berupa Sayuran Dan Bahan Baku Pertanian Di Wilayah Desa Gunung Ulin. Selebihnya Persiapan Bumdes Gunung Ulin Jika Memang Menjadi Penyuplai Bahan Baku Untuk Program Makan Bergizi Gratis.

Dalam Rapat ini Ketua BPD Sukimah, S.Pd juga menyampaikan bahwa program tahun 2024 telah berjalan dengan baik dan diharapkan untuk tahun 2025 ini juga demikian guna pelayanan yang maksimal untuk warga masyarakat Desa Gunung Ulin.

Perangkat juga menyampaikan yang menjadi Tupoksinya guna menjelaskan Program dan kegiatan Pemerintah Desa Gunung Ulin Tahun 2025.

Ketua Bumdes Didi Prayetno, S.Pd juga memberikan laporan Bumdes yang menyumbangkan PAD kepada Pemerintah Desa pada tahun 2025 yakni kurang lebih sebesar lebih dari 20 Juta. hal ini sebagai bukti pengelolaan Bumdes yang tujuan ahirnya adalah memberikan PAD.

Kegiatan ini sebagai yang baik guna menyamakan persepsi kepada seluruh Lembaga Desa untuk dapat melayani warga masyarakat Desa Gunung Ulin Tambah Pambakal Gunung Ulin dalam Arahannya.

Related posts

Halal Bihalal Kecamatan Mataraman bersama Pemerintah Desa dan Lintas Sektor

KEBERHASILAN PENGELOLAAN KEBUN KETAHANAN PANGAN DESA GUNUNG ULIN

Safari Ramadan Ke-3 Bersama Warga Komplek di Mushola Al Hidayah