POLSEK MATARAMAN MENGUNJUNGI KEGIATAN RONDA MALAM DI DESA PASIRAMAN

Untuk mencegah maraknya kasus pencurian disekitar wilayah Desa Pasiraman. Pambakal Pasiraman, Muhammad Noor mencanangkan kembali kegiatan Ronda malam bagi bapak-bapak Masyarakat desa Pasiraman. Kegiatan ini sudah berlangsung sekitar dua bulan belakangan setelah libur pasca merebaknya virus covid-19. Ada 3 Pos yang menjadi tempat Ronda malam, yaitu Pos 1, 2, dan 3. Kegiatan Ronda malam berjalan lancar dan tingkat kriminalitas di desa Pasiraman bisa ditekan.

Sehubungan dengan hal tersebut, tadi malam tepatnya selasa malam 13 september 2022, kegiatan Ronda malam mendapat kunjungan dari Polsek Mataraman.

Pambakal Pasiraman Mengapresiasi Kunjungan ini, "Mantap Polsek Mataraman! Penghargaan yang setinggi-tingginya atas kunjungannnya di Desa Pasiraman." Ungkap beliau.

Kegiatan Ronda malam ini akan terus berlanjut untuk menciptakan rasa aman bagi masyarakat desa Pasiraman.

Artikel by Laila Jailani

Related posts

Mengedukasi Ibu Hamil Dalam Kelas Ibu Hamil Desa Pasiraman

Kegiatan Posyandu Balita Bulan September 2024

Acara Penutupan Pelatihan Menjahit di Desa Pasiraman