Operator Desa Bawahan Seberang Menghadiri Rapat TIM IT Operator Desa Sekecamatan Mataraman

Operator Desa Bawahan Seberang hadir dalam Rapat TIM IT Operator Desa Sekecamatan Mataraman yang diadakan di Aula Kecamatan Mataraman. Tujuan kegiatan ini adalah untuk membahas penerapan digitalisasi desa di seluruh Desa di Kecamatan Mataraman. Dalam acara tersebut, Bapak Camat Mataraman juga turut hadir dan menyampaikan sambutan. Beliau menginstruksikan kepada seluruh operator desa untuk mengaktifkan website desa, termasuk GIDES Manis dan Smart Kampung Manis. Selain itu, Bapak Camat juga mengumumkan adanya pelatihan untuk semua operator Desa yang akan dilaksanakan pada tanggal 13 September mendatang. Pelatihan ini bertujuan untuk meningkatkan keterampilan dan kualitas operator desa dalam menyampaikan informasi kepada publik dan masyarakat. Melalui berita yang akan dibuat, operator desa dapat memberitahukan perkembangan aktivitas pemerintahan dan kehidupan di lingkungan desa kepada masyarakat.

Related posts

Kepala Lingkungan Bawahan Seberang Hadiri Bimtek Pengadaan Barang & Jasa Untuk Tim Pelaksanakegiatan

Rapat Pembentukan Rukun Kematian Periode 2024/2029 Di Desa Bawahan Seberang

Rakor Pambakal Jaga Dan Tegakkan Netralitas Aparatur Pemerintah Desa