Kegiatan Baayun Maulid Se-Kab. Banjar oleh Disbudporapar Kab. Banjar

Baayun maulid merupakan salah satu tradisi masyarakat Banjar yang dilaksanakan pada saat bulan Rabiul Awal untuk merayakan Maulid Nabi Muhammad SAW.

Pada hari ini Selasa 26 September 2023 Dinas Kebudayaan Pemuda Olahraga dan Pariwisata Kabupaten Banjar menggelar Tradisi Baayun Maulid di halaman gedung dekranasda Martapura, Yang diikuti sekitar 200 anak dari usia 2-5 tahun. Para peserta merupakan anak-anak dari berbagai desa di kabupaten Banjar.

"Khofifah Iqlimatu Shalihah" Putri dari bapak Kadi Hendra Kusuma dan Ibu Siti Chairiyah merupakan salah satu peserta yang ikut menyemarakkan acara baayun maulid yang berasal dari Sungai Bokor RT 06 RW 02 Desa Pematang Danau Kecamatan Mataraman. kehadirannya di halaman gedung dekranasda di dampingi langsung oleh ibu ketua TP-PKK Desa Pematang Danau ibu Evi Erawati, S.Pd.

Pada saat kedatangan peserta pertama kali disambut dengan Pembacaan Maulid berupa pembacaan syair Barjanzi, Syarafal Anam dan Diba yang di lanjutkan oleh Doa Maulid.

Pada acara kali ini dibuka langsung oleh Ibu Ketua TP-PKK kabupaten Banjar Bu Hj. Nurgita Tyas, S.Pd yang dalam sambutannya beliau Menyampaikan " kegiatan baayun kali ini lebih besar dan lebih meriah dari kegiatan sebelumnya, semua ini terlaksanakan karena dukungan Bapak Bupati kita, H. Saidi Mansyur S.I .Kom". Beliau berharap warga masyarakat Kabupaten Banjar khususnya harus tetap menjaga tradisi ini agar tidak tergerus oleh kemajuan zaman yang semakin gencar seiring berjalannya waktu.

Related posts

Rakor Pembakal dengan Kejaksaan bersama KPU Kab. Banjar

Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW Desa Pematang Danau 1445 H

MENJELANG SENJA