KANTOR CAMAT MATARAMAN GELAR HALAL BIHALAL

Mempererat tali silaturahmi pasca lebaran Hari Raya Idul Fitri 1445 H, Kantor Camat Mataraman menggelar Halal Bihalal dengan Pemerintah Desa dan Lintas Sektoral Forum Komunikasi Pimpinan Daerah se Kecamatan Mataraman yang bertempat di Aula Kecamatan Mataraman, Jum’at (19/04/2024) pukul 09.00 wita s.d selesai.

Kegiatan yang dihadiri oleh Camat Mataraman Heryanto, SSTP, MA beserta Ketua TP.PKK Kecamatan Mataraman Ima Dewi, A.Md.Keb juga Sekretaris Kecamatan Mataraman, Para Kasi beserta seluruh Staf Kantor Camat Mataraman, seluruh Unsur Muspika Kecamatan Mataraman beserta Staf, Pambakal dan seluruh Aparat Desa se Kecamatan Mataraman.

Acara ini merupakan momen penting untuk memperkuat hubungan sesama Staf jajaran Kecamatan, Instansi, Lembaga, Muspika dan Desa di Kecamatan Mataraman. Melalui acara ini diharapkan terjalin sinergi dan kolaborasi yang lebih erat dalam membangun dan memajukan wilayah utamannya di wilayah Kecamatan Mataraman.

Dengan suasana yang hangat dan penuh kekeluargaan, para tamu undangan saling bersalaman dan memaafkan bersama serta bertukar ucapan Selamat Idul Fitri.

Camat Mataraman mengatakan Halal Bihalal merupakan suatu tradisi positif yang dilakukan umat muslim di seluruh penjuru dunia seperti yang kita lakanakan pada hari ini, semoga setelah kita melaksanakan ibadah bulan ramadhan kemarin, kita mendapatkan hikmah dan peningkatan ketakwaan serta keimanan.

“Semoga kegiatan ini dapat semakin mempererat tali silaturahmi serta meningkatkan etos kerja dalam melaksanakan tugas sebagai Abdi dan Pelayanan Masyarakat” Tambah Camat Mataraman.

 

 

 

Related posts

Pendistribusian Logistik Pilkada 2024 Kecamatan Mataraman

Lagi… Si Jago Merah Hanguskan Rumah Warga Desa Pematang Danau,Lumbung Sosial Kecamatan Mataraman Serahkan Bantuan

Pembinaan dan Pengawasan Aparat Desa, Camat Mataraman menekankan pentingnya peran Aparat Desa dalam menjalankan tugas pelayanan publik dengan baik dan profesional