MARTAPURA,- Dinas Komunikasi Informatika Statistik dan Persandian (DKISP) Kabupaten Banjar menggelar Bimbingan Teknis (Bimtek) Jaring Komunikasi Sandi tahun 2023, di Aula Baiman Lantai III Bappedalitbang, Martapura, Selasa (31/10/2023) pagi.
Kepala DKISP Banjar HM Aidil Basith yang membuka kegiatan diwakili Kepala Bidang Statistik dan Persandian Raden Roro Dian Parwatisari mengatakan, tujuan dilaksanakan Bimtek ini adalah menambah wawasan dan pengertian tentang Jaring Komunikasi Sandi (JKS) sesuai standar keamanan informasi dan menerapkannya di SKPD masing-masing.
” Dengan penerapan jaring komunikasi sandi di lingkuungan Pemerintah Kabupaten Banjar pertukaran informasi rahasia antar instansi dapat dilaksanakan secara terstruktur serta mampu menjamin keamanan terhadap informasi tersebut sesuai dengan tujuan keamanan informasi yaitu menjamin keamanan, integritas dan ketersediaan informasi,” kata Roro.
Ia berharap peserta yang mengikuti pelatihan ini mendapatkan wawasan dan pengetahuan sehingga dapat berperan serta melindungi kegiatan pertukaran informasi rahasia yang ada di instansi masing-masing dengan efektif dan efisien.
Narasumber kegiatan dari Dinas Kominfo Provinsi Kalsel Abdul Hafizh menyampaikan materi tentang jaring komunikasi sandi untuk pengamanan informasi Pemerintah Daerah.
Dihadapan 27 orang peserta dari SKPD Banjar, Abdul Hafizh menjelaskan, penerapan jaring komunikasi sandi khusus di Lingkungan Pemerintah Daerah sangat diperlukan untuk mengamankan pertukaran informasi rahasia antar instansi.
” Perlu koordinasi dan komitmen semua pihak yang terlibat dalam kegiatan tersebut agar dapat mengurangi risiko kebocoran informasi penting yang ada di instansi Pemerintah Daerah sehingga dapat mewujudkan sistem pemerintahan yang kredibel dan terpercaya,” harap Hafizh.
Ia juga menjelaskan, sarana dan prasarana teknologi JKS antara lain Email Bersandi, Sanapati Crytosystem atau penerapan modul enkripsi untuk solusi keamanan database aplikasi terhadap kebocoran data. Selection yaitu aplikasi berbasis android yang berfungsi untuk mengamankan data dan Siberchat atau aplikasi berbagi pesan yang dikembangkan oleh BSSN berbasis android dengan menerapkan teknik pengamanan informasi.
Reporter : Faidillah Rajani
Editor : Ronny Lattar
Uploader : Suhendra
Artikel Hindari Kebocoran Data, DKISP Gelar Bimtek Terapkan Jaring Komunikasi Sandi pertama kali tampil pada Radio Suara Banjar.
Source:: INFOPUBLIK