Desa Simpang Tiga

Perbaiki Infrastruktur Desa, Pemdes Gelar Aksi Gotong Royong Perbaikan Jalan Usaha Tani

Pemerintah Desa Simpang Tiga bersama dengan warga masyarakat dan mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) dari Universitas Muhammadiyah Banjarmasin (UMB) melakukan aksi gotong royong untuk memperbaiki jalan usaha tani dan jalan lingkungan di wilayah RT.001 Desa Simpang Tiga, Sabtu (10/1/2024).
Aksi gotong royong tersebut merupakan bagian dari upaya bersama untuk meningkatkan kualitas infrastruktur di desa tersebut, yang sebelumnya mengalami kerusakan akibat cuaca dan penggunaan yang intensif. Dengan kolaborasi antara pemerintah desa, masyarakat, dan mahasiswa, diharapkan perbaikan ini akan memberikan dampak positif bagi kehidupan sehari-hari penduduk Desa Simpang Tiga.

Pambakal Desa Simpang Tiga, Ikromi menyatakan bahwa kolaborasi ini merupakan bukti nyata dari semangat gotong royong. “Kami sangat bersyukur atas partisipasi aktif dari seluruh elemen masyarakat dan mahasiswa KKN UMB dalam kegiatan ini. Semangat gotong royong adalah kunci utama dalam membangun desa yang lebih baik,” ujarnya.
..

Read more

56 Anggota KPPS Resmi Dilantik, Sekdes Simpang Tiga Tekankan Netralitas Dan Integritas

Ketua Panitia Pemungutan Suara (PPS) Desa Simpang Tiga Herly Selvita Lantik 56 dan sekaligus pengambilan sumpah Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) di Kantor Sekretariat PPS Simpang Tiga, Kamis (25/1/2024).
Sekretaris Desa Simpang Tiga Leni Musiani Wulandari yang turut menghadiri acara menyampaikan ucapan selamat atas dilantiknya 56 Anggota KPPS.

Leni Musiani meminta agar dalam mengemban tugas melaksanakan dengan penuh tanggung jawab dan selalu menekankan perihal integritas dan netralitas.
PPK Kecamatan Mataraman Herliyanti berpesan agar KPPS jaga kesehatan dan sukseskan tugas dengan sebaik-baiknya, karena ini sebagai penentu untuk 5 tahun ke depan.

Posisi pengambilan sumpah dipimpin rohaniwan dari Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Mataraman M. Yasin.
Hadir dalam acara Perwakilan dari Polsek Mataraman, PPK Kecamatan Mataraman, Pemdes Simpang Tiga yang diwakili oleh Sekdes dan Kepala Lingkungan, Serta PPKD Simpang Tiga.

Read more

Perkuat Kolaborasi, Mahasiswa KKN UMB Lakukan Kunjungan Silaturahmi & Observasi Ke Desa Simpang Tiga

Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Tematik Stunting dari Universitas Muhammadiyah Banjarmasin mengintensifkan langkah persiapannya dengan melaksanakan kunjungan silaturahmi dan observasi di Desa Simpang Tiga, Senin (22/1/2024). Dalam kegiatan ini, mereka menitikberatkan perhatian pada data terkait ibu hamil dan anak yang terindikasi stunting di wilayah tersebut.
Selama kunjungan, mahasiswa KKN Tematik Stunting berkomunikasi dengan Pemerintah Desa, petugas kesehatan setempat, dan Kader terkait untuk mengumpulkan data yang relevan. Observasi mendalam dilakukan untuk memahami faktor-faktor potensial yang dapat berkontribusi terhadap stunting serta mengidentifikasi solusi yang sesuai.
Langkah ini diambil sebagai bagian dari upaya mahasiswa untuk memberikan kontribusi yang maksimal dalam menanggulangi masalah stunting di Desa Simpang Tiga. Dengan fokus pada Catin (Calon Pengantin), ibu hamil dan anak-anak. Hasil kunjungan ini diharapkan dapat menjadi dasar yang kuat dalam merancang program ..

Read more

Pemdes Simpang Tiga Hadiri Rapat Koordinasi Pra Musrenbang Di Aula Kecamatan Mataraman

Pemerintah Desa Simpang Tiga yang diwakili oleh Pambakal beserta Kaur Umum dan Perencanaan menghadiri Rapat Koordinasi Pra Musyawarah Rencana Pembangunan (Pra Musrenbang) di Aula Kecamatan Mataraman pada Senin, 22 Januari 2024. Kegiatan ini diselenggarakan dalam rangka persiapan serta diskusi rencana pembangunan di seluruh desa wilayah Kecamatan Mataraman.
Dalam pertemuan tersebut, Pambakal Desa Simpang Tiga, Ikromi menjelaskan beberapa inisiatif pembangunan yang menjadi prioritas Desa Simpang Tiga. Diskusi yang dilakukan bertujuan untuk mendapatkan masukan serta evaluasi dengan pihak kecamatan guna memastikan sinergi antara program desa dan kecamatan dapat mewujudkan kesetaraan pembangunan di wilayahnya.

Kaur Umum dan Perencanaan, Fitriyani juga turut memberikan gambaran mengenai aspek perencanaan pembangunan di Desa Simpang Tiga, termasuk pengelolaan dana dan alokasi anggaran yang telah disiapkan. Hal ini diharapkan dapat memberikan klarifikasi dan transparansi mengenai penggunaan s..

Read more

Pambakal Desa Simpang Tiga Dianugerahi Lencana Penghargaan Desa Mandiri oleh Kemendes

Simpang Tiga, 9 Januari 2023 – Desa Simpang Tiga meraih penghargaan prestisius sebagai Desa Mandiri dari Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi (Kemendes). Pemberian lencana penghargaan ini sebagai bentuk apresiasi atas dedikasi luar biasa Pambakal Desa Simpang Tiga dalam mewujudkan kemandirian desa.
Dalam acara penganugerahan yang diselenggarakan oleh Kemendes, Pambakal Desa Simpang Tiga menerima lencana penghargaan sebagai pengakuan atas upayanya dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan memajukan potensi ekonomi lokal. Desa Simpang Tiga berhasil menonjolkan berbagai inisiatif unggulannya, mencakup sektor pertanian, industri kecil, dan pemberdayaan masyarakat.

Penghargaan ini menunjukkan bahwa Desa Simpang Tiga telah berhasil mengimplementasikan program-program pembangunan yang berkelanjutan, meningkatkan infrastruktur, dan meningkatkan kualitas hidup warganya. Pambakal Desa Simpang Tiga bersama dengan seluruh tim pemerintahan desa dan masyarakat set..

Read more

Desa Simpang Tiga Gelar Rapat Evaluasi Dan Penyusunan APBDES Tahun Anggaran 2024

Dalam rangka menyusun rencana pembangunan yang berkelanjutan, Desa Simpang Tiga menggelar kegiatan Evaluasi dan Penyusunan Anggaran Pendapatan Dan Belanja Desa (APBDES) untuk tahun anggaran 2024. Acara ini berlangsung di Aula Kecamatan Mataraman pada Jum’at, 5 Januari 2024.
Kegiatan tersebut dihadiri oleh Camat Mataraman beserta staf kecamatan yang turut mendukung proses evaluasi dan penyusunan APBDES. Para pendamping desa dan PLD (Pendamping Lokal Desa) juga turut hadir untuk memberikan kontribusi dan pandangan dalam menyusun anggaran yang tepat dan efisien.

Dalam sambutannya, Camat Mataraman, Heryanto, menekankan pentingnya APBDES sebagai instrumen utama dalam mengelola keuangan desa. Evaluasi tahun sebelumnya menjadi pijakan untuk mengoptimalkan alokasi dana dan memastikan program-program pembangunan berjalan efisien.
Pendamping Desa juga turut berperan aktif dalam proses evaluasi ini dengan memberikan pandangan serta saran konstruktif untuk memastikan alokasi dana desa tepat sasar..

Read more

Tarik Minat Konsumen, Desa Simpang Tiga Gelar Workshop Sekolah Lapang “Pengemasan Produk UMKM”

Desa Simpang Tiga sebagai salah satu desa inklusi di Kabupaten Banjar menggelar Workshop Sekolah Lapang “Pengemasan Produk UMKM”. sebagai upaya memajukan sektor pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di Desa Simpang Tiga, pada Jum’at (29/12/2023).
Workshop yang diselenggarakan di Balai Desa Simpang Tiga ini turut dihadiri oleh berbagai pihak, termasuk Staf Teknis P3PD Kabupaten Banjar, Pambakal Desa Simpang Tiga, Ketua PKK Desa Simpang Tiga, Narasumber dari Rumah Kemasan Banjar, Pendamping Lokal Desa, Pendamping Desa Inklusif dan peserta pelatihan.

Gusti Rofiq Muttaqin dari Rumah Kemasan Banjar selaku narasumber memberikan wawasan dan pemahaman tentang cara yang baik dalam pengemasan produk agar diminati oleh konsumen. Selain itu peserta workshop yang terdiri dari para pelaku UMKM di Desa Simpang Tiga, juga diajak untuk praktik langsung cara pengemasan produk yang baik dan benar, dengan harapan bahwa pengetahuan yang diperoleh dapat diimplementasikan guna meningkatkan daya sai..

Read more

Tunjang Persiapan Haul Ke-19, Pemdes Simpang Tiga Bersama Masyarakat Gelar Gotong Royong Kebersihan

Simpang Tiga, 30 Desember 2023 – Dalam upaya untuk mengoptimalkan persiapan Haul Abah Guru Sekumpul Ke-19 sekaligus mengantisipasi terhadap potensi banjir, Pemerintah Desa Simpang Tiga berkolaborasi dengan masyarakat setempat serta dibantu oleh Bhabinkamtibmas, atas instruksi langsung dari Camat Mataraman menggelar kegiatan bersih-bersih bersama di sepanjang ruas Jalan A. Yani.
Camat Mataraman, Heryanto, memberikan arahan kepada Pemdes Simpang Tiga untuk memastikan kesiapan infrastruktur jalan serta kebersihan lingkungan sekitar menjelang perayaan Haul Abah Guru Sekumpul. Kegiatan pembersihan ranting-ranting pohon yang menjuntai ke bahu jalan menjadi prioritas untuk mencegah gangguan lalu lintas dan meminimalkan risiko banjir.

Kepala Desa Simpang Tiga, Ikromi, menyampaikan apresiasi terhadap instruksi dari Camat Mataraman dan menegaskan komitmen Pemdes serta partisipasi aktif masyarakat dalam menjaga kebersihan dan ketertiban lingkungan. “Kami berkoordinasi dengan baik bersama warga ..

Read more

Rapat Koordinasi APDESI Kecamatan Mataraman: Bersama-Sama Atasi Permasalahan Pemerintahan Desa

Rapat Koordinasi Asosiasi Pemerintahan Desa Seluruh Indonesia (APDESI) Kecamatan Mataraman telah sukses diselenggarakan di Desa Simpang Tiga Sebagai forum diskusi dan evaluasi Pambakal Se Kecamatan Mataraman dengan Pemerintah Kecamatan Pada Kamis, 28 Desember 2023.
Rapat ini turut dihadiri oleh Camat Mataraman beserta seluruh Forkopimcam, Pambakal se Kecamatan Mataraman, BPD Kecamatan Mataraman, perwakilan UPT Puskesmas Mataraman, pendamping desa, pendamping lokal desa, Kepala Penyuluh Kampung KB Kecamatan Mataraman, perwakilan Polsek Mataraman beserta Bhabinkamtibmas, Babinsa, dan seluruh peserta Rakor APDESI Kecamatan Mataraman.

Pembahasan utama dalam rapat ini adalah permasalahan yang muncul di ruang lingkup pemerintahan di seluruh Kecamatan Mataraman. Partisipasi aktif dari berbagai unsur pemerintahan desa dan kecamatan menjadi wujud keseriusan dalam mencari solusi terbaik.
Camat Mataraman, Heryanto menyampaikan, “Rapat ini menjadi momentum penting untuk bersama-sama mengidentifik..

Read more

Upacara Penyambutan Peleton Beranting YWPJ Dalam Rangka Hari Juang Infanteri Ke-75

Minggu malam, 17 Desember 2023, Lapangan Sepakbola Desa Simpang Tiga menjadi saksi dari kemeriahan upacara penyambutan Peleton Beranting Yudha Wastu Pramuka Jaya (YWPJ) dan serah terima Tonting Yudha Wastu Pramuka Jaya dalam rangka memperingati Hari Juang Infanteri ke-75.
Acara yang dihadiri oleh segala unsur Forkopimda, Forkopimcam, Anggota TNI, Pihak Kepolisian, Anggota Pramuka gabungan dari SMA Negeri 1 Mataraman dan MA Darul Huda serta pihak terkait lainnya, berlangsung dengan khidmat.

Peleton Beranting Yudha Wastu Pramuka Jaya tiba dengan penuh semangat, disambut oleh tepuk tangan meriah dari para hadirin. Upacara ini menjadi momentum penting dalam menunjukkan kesatuan dan semangat kebersamaan di antara anggota Pramuka.
Serah terima Tonting Yudha Wastu Pramuka Jaya menjadi momen yang sarat makna akan perjuangan Jendral Besar Soedirman dalam mengusir penjajah, menandakan kelangsungan tradisi dan nilai-nilai juang yang telah diwarisi dari generasi ke generasi.

Lapangan Sepakbola D..

Read more