Desa Mangkalawat

Pemerintah Desa Mangkalawat Melaksanakan Jum’at Bersih

Jum’at pagi 06 Oktober 2023, bertempat di Seberang Balai Kemasyarakatan Desa, Pemdes Mangkalawat melaksanakan Jum’at bersih yang rutin di laksanakan pada Hari Jum’at.
Pada kesempatan hari ini, Pemdes memanfaatkan Pohon Pinang sisa Acara 17 Agustus 2023 kemarin untuk di buat menjadi Lantai Kursi yang akan digunakan untuk masyarakat duduk dan bersantai dalam Rangka Persiapan dan Hari-H Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW yang akan di laksanakan 2 minggu kedepan, tempat nya yang berada di Dibawah Pohon Ketapang, Depan Langgar Ishlahul Ummah Rt. 003/ 001 Desa Mangkalawat.
Dengan ada nya kegiatan jum’at bersih ini semoga Pemerintah Desa dapat terjalin Silaturahmi dan Kekompakan dalam Acara tersebut.

Read more

Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1445 H bertempat Di Aula Kecamatan Mataraman

Kamis, 05 Oktober 2023 pukul 09.00 wita Pambakal dan Ibu TP PKK Desa, Perangkat Desa serta Ketua BPD Desa Mangkalawat menegikuti kegiatan yang di adakan oleh Kecamatan Mataraman yaitu Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW dengan tema ” Mengamalkan Suri Tauladan Rasululllah SAW dalam Kehidupan Demi Menggapai Rahmat Allah SWT.
Kegiatan yang dihadiri oleh Camat Mataraman, Kapolsek Mataraman, Danramil Astambul Mataraman, Kepala KUA, PT. Blimas, PT. MAS, Kepala Puskesmas Mataraman, Pambakal se – Kecamatan Mataraman, Ketua BPD se – Kecamatan Mataraman dam masih banyak banyak lagi yang berhadir dalam acara tersebut.
Acara yang dimulai dengan Pembacaan syair-syair Maulid oleh Grup Hadrah, dilanjutkan dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an dan acara yang ditunggu oleh semua jamaah yang berhadir yaitu Ceramah Agama yang disampaikan oleh Sayyid Muhajir Bin Syekh Al-Habsyi.
Acara yang ditutup dengan Doa tersebut berlangsung dengan khitmat dan lancar.

Read more

Posbindu dan Posyandu Lansia Bulan Oktober Tahun 2023

Pada Hari Kamis, 05 Oktober 2023 pukul 11.00 wita Pemerintah Desa Mangkalawat Bekerja sama dengan Puskesmas Mataraman bersama dengan Bidan Desa Mangkalawat dan Kader Posyandu melaksanakan acara Posbindu dan Posyandu Lansia yang bertempat di Poskesdes Mangkalawat.
Posbindu dan Posyandu Lansia merupakan kegiatan rutin yang diadakan oleh Pemerintah Desa tersebut. Kegiatan ini meliputi Penimbangan Berat Badan, Pengukuran Tinggi Badan, Cek Gula Darah, Kolesterol dan Asam Urat Secara Gratis.
Dengan melaksanakan tes kesehatan secara berkala diharapakan warga masyarakat Desa Mangkalawat aman dari berbagai penyakit.
Antusias warga bukan hanya masyarakat setempat tapi juga Kader Posyandu, Perangkat Desa yang sangat tinggi juga ikut berobat secara gratis.

Read more

Posbindu dan Posyandu Lansia Bulan Oktober Tahun 2023

Pada Hari Kamis, 05 Oktober 2023 pukul 11.00 wita Pemerintah Desa Mangkalawat Bekerja sama dengan Puskesmas Mataraman bersama dengan Bidan Desa Mangkalawat dan Kader Posyandu melaksanakan acara Posbindu dan Posyandu Lansia yang bertempat di Poskesdes Mangkalawat.
Posbindu dan Posyandu Lansia merupakan kegiatan rutin yang diadakan oleh Pemerintah Desa tersebut. Kegiatan ini meliputi Penimbangan Berat Badan, Pengukuran Tinggi Badan, Cek Gula Darah, Kolesterol dan Asam Urat Secara Gratis.
Dengan melaksanakan tes kesehatan secara berkala diharapakan warga masyarakat Desa Mangkalawat aman dari berbagai penyakit.
Antusias warga bukan hanya masyarakat setempat tapi juga Kader Posyandu, Perangkat Desa yang sangat tinggi juga ikut berobat secara gratis.

Read more

Rombongan Maulid Ishlahul Ummah mengisi acara Maulid Nabi Muhammad saw di Puskesmas Mataraman

Rombongan Maulid Ishlahul Ummah Mangkalawat Memeriahkan Peringatan Maulid Nabi Muhammad saw di Puskesmas Mataraman Pada tanggal 30 September 2023, Puskesmas Mataraman menjadi saksi peringatan Maulid Nabi Muhammad saw yang meriah dengan kehadiran Rombongan Maulid Ishlahul Ummah desa Mangkalawat. Acara tersebut diisi dengan berbagai kegiatan yang dipimpin oleh Guru Fariz Nur Wahyu, seorang ulama terkenal dalam lingkungan tersebut. Maulid Nabi Muhammad saw, perayaan kelahiran Nabi besar umat Islam, merupakan momentum penting bagi umat Muslim untuk mengenang ajaran dan kehidupan beliau. Dalam rangka memperingati peristiwa bersejarah tersebut, Rombongan Maulid Ishlahul Ummah Mangkalawat dengan penuh semangat meluangkan waktu dan tenaga untuk mengisi acara di Puskesmas Mataraman. kegiatan tersebut meliputi pembacaan maulid, tausiyah agama, dan lain sebagainya.

Guru Fariz Nur Wahyu Memberikan tausiyah agama yang menginspirasi para hadirin. Melalui ceramahnya, beliau mengajak masyarakat untuk..

Read more

Perkumpulan Yasinan Ibu-Ibu Mengadakan Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1445 H

Mangkalawat/ 29-09-2023 -13 Rabiul Awal 1445 H

Perkumpulan Yasinan Ibu-Ibu Desa Mangkalawat mengadakan Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1445 H di Langgar Ishlahul Ummah. Acara ini bertujuan untuk memperingati kelahiran Nabi Muhammad SAW yang merupakan momen penting dalam agama Islam.

Maulid Nabi Muhammad SAW adalah perayaan yang dilakukan oleh umat Muslim di seluruh dunia untuk mengenang dan merayakan kelahiran Nabi Muhammad SAW. Selain sebagai bentuk rasa syukur kepada Allah SWT atas anugerah Nabi Muhammad SAW bagi umat manusia, peringatan Maulid juga merupakan kesempatan untuk memperdalam pemahaman akan ajaran-ajaran beliau.

Dalam kegiatan tersebut, perkumpulan yasinan ibu-ibu juga membaca syair – syair dan shalawat kepada Nabi Muhammad SAW yang dilanjutkan dengan yaitu Pembacaan Ayat Suci AL-Qur’an yang di bacaakan oleh Nida Nor Hikmah dan Acara inti dalam kegiatan ini yaitu Ceramah Agama yang di sampaikan oleh Ibu Syarifah Nasywa Sakinah, Acara terakhir yaitu Doa sekaligus p..

Read more

Operator Puskesos Desa Mangkalawat Mengikuti Rakor Bansos Beras di Aula Kec. Mataraman

Jum’at (22/09/2023) Pambakal Desa Mangkalawat dan Operator Puskesos Desa Mangkalawat menghadiri acara Rakor tentang Bansos Beras yang bertempat di Aula Kec. Mataraman pukul 08.30 wita s.d selesai.
Rakor yang di hadiri oleh Camat Mataraman (Bapak Heryanto, SSTP. MA), Kasi Pemberdayaan Masyarakat (Bapaak Syafriansyah), Kasi Kesejahteraan Sosial (Ibu Zamrud), pambakal se – Kec. Mataraman serta Operator Puskesos ini dalam rangka Penjelasan Teknis penyaluran Beras dan Aplikasikan yang akan di bagikan.
Dalam Sambutan nya Camat Mataraman menjelaskan bahwa bantuan ini datang nya dari Pusat, bukan dari Kabupaten ataupun kecamatan. Jadi, tidak bisa di ubah untuk data datanya.
Untuk Desa Mangkalawat ada 11 Kepala Keluarga yang mendapat bantuan Bansos Beras. Semoga dengan ada nya bantuan itu dapat membantu keluarga tersebut .

Read more

Pemdes Mangkalawat Mengadakan Musrenbang Dalam Rangka Penetapan RKP 2024 dan DU RKP 2025

Mangkalawat, 21 September 2023 (10:00 wita) bertempat di Balai Kemasyarakatan Desa, Pemerintah Desa Mangkalawat melaksanakan kegiatan Musrenbang Dalam Rangka Penetapan RKP 2024 dan DU RKP 2025.
Hadir dalam kesempatan tersebut, Tim Ahli Pendamping Kab. Banjar ( Ibu Dian Patriatmini Utami), Pendamping Kec. Mataraman, Pihak Kec. Mataraman, Pambakal bersama Perangkat Desa, BPD, PLD Desa, Tim Penyusun RKP, Polsek Mataraman, Babinsa Mataraman – Astambul, KPM, Bidan Desa, Guru Paud,Ketua RT, serta tokoh masyarakat.
Dalam sambutannya Pihak Kec. Mataraman menyampaikan agar Setiap Desa Mempunyai Alat Pemadam Api Ringan, karena di musim kemarau ini sangat berguna.
Adapun Sambutan yang di Sampaikan oleh Tim Ahli Pendamping Kab. Banjar, sebagai berikut
Yang Berhadir pada hari ini lengkap. Mulai dari Polsek, Pihak Kecamatan, Guru Paud, KPM, dan yang lainnya.Kegiatan yang harus ada, yaitu : Ketahanan PAngan, Oprasional Pemdes 3%, Pembinaan Masyarakat.BPD harus mengelola dan menerima dari Aspirasi /Us..

Read more

Semangat untuk Digitalisasi, Pembukaan Pertemuan Badan Kerjasama Antara (BKAD) Sekecamatan Mataraman

Dari tanggal 13 hingga 15 September 2023, Badan Kerjasama Antar Desa (BKAD) Sekecamatan Mataraman menggelar pertemuan penting di Hotel Aston Banjarmasin. Acara ini bertujuan memperkuat kapasitas dan tugas pokok operator Desa dalam upaya mempercepat pelayanan publik dengan fokus pada mewujudkan good governance berbasis digital.
Semangat untuk digitalisasi di desa menjadi pusat perhatian dalam pertemuan ini. Di era kemajuan teknologi informasi dan komunikasi saat ini, digitalisasi telah menjadi kunci pembangunan di berbagai sektor, termasuk pelayanan publik di tingkat desa. Dengan digitalisasi, diharapkan kualitas dan efisiensi layanan dapat meningkat, sementara partisipasi masyarakat dapat ditingkatkan dalam proses pengambilan keputusan.
BKAD Sekecamatan Mataraman menyadari peran penting operator Desa dalam mendorong proses digitalisasi di tingkat lokal. Pertemuan ini dirancang untuk memperkuat kapasitas operator Desa dalam menguasai teknologi informasi yang diperlukan untuk mengelola d..

Read more