Banjarkab

Bupati Banjar Ajak Petani Milenial Gali Potensi Kewilayahan

MARTAPURA,- Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS), persentase pemuda usia 16-30 tahun yang bekerja di sektor pertanian turun dari 20,79 % pada 2017 menjadi 18 % pada 2022. Saat ini, 71% petani Indonesia berusia 45 tahun ke atas. Sementara yang di bawah umur 45 tahun hanya 29%. Banyak faktor yang menyebabkan sektor pertanian menjadi kurang populer di kalangan anak muda.
Hal tersebut dijelaskan Bupati Banjar H Saidi Mansyur pada kegiatan Temu Petani Milenial di Aula BKPSDM Martapura, Selasa (2/7/2024) pagi.
Solusi yang paling efektif menurut Saidi Mansyur adalah meregenerasi petani, dalam artian menumbuhkan minat agar kalangan pemuda mau berkecimpung di sektor pertanian.

“Regenerasi petani menjadi salah satu faktor kunci untuk kemajuan dan modernisasi pertanian Indonesia, karena melalui regenerasi, penggarapan lahan, dan produksi akan dijalankan oleh mayoritas kelompok petani muda atau kaum milenial,” ujar Saidi.
Saidi Mansyur menambahkan, momen ini juga sebagai ajang..

Read more

DKISP Kabupaten Banjar Gelar Sosialisasi SP4N-LAPOR

MARTAPURA,- Pemerintah Kabupaten Banjar melalui Dinas Komunikasi Informatika Statistik dan Persandian (DKISP) Bidang Informasi dan Komunikasi Publik (IKP) menggelar Sosialisasi Sistem Pengelolaan Pengaduan Pelayanan Publik Nasional/ Layanan Aspirasi dan Pengaduan Online Rakyat (SP4N LAPOR), Monitoring dan Evaluasi di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Banjar Tahun 2024, di Aula KH Kasyful Anwar Martapura, Selasa (2/7/2024) pagi.
Bupati Banjar H Saidi Mansyur yang diwakili oleh Asisten Administrasi Umum Rakhmat Dhani mengatakan, salah satu bentuk upaya peningkatan kualitas pelayanan dilakukan melalui penanganan pengaduan masyarakat yang masuk di lingkungan Pemerintah Kabupaten Banjar.

“Banyaknya pengaduan hendaknya tidak sebatas dimaknai bahwa “Pelayanan Publik Buruk” tetapi dalam konteks “Open Government”,. Hal ini adalah wujud nyata partisipasi warga dalam peningkatan kualitas pelayanan publik yang berkontribusi bagi peningkatan tata kelola pemerintahan,&rd..

Read more

Kinerja Pemkab Banjar Triwulan II Cukup Baik

MARTAPURA,- Dinas Komunikasi Informatika Statistik dan Persandian (DKISP) menjadi petugas digelarnya apel kerja gabungan lingkup Pemerintah Kabupaten Banjar, di RTH Alun-alun Ratu Zalecha Martapura, Senin (1/7/2024) pagi.
Bertindak selaku pembina apel Bupati Banjar H Saidi Mansyur yang diwakili oleh Asisten Perekonomian dan Pembangunan Ikwansyah dalam amanatnya mengatakan, mengapresiasi upaya dan kerja keras seluruh perangkat daerah yang telah melaksanakan tugas dan tanggung jawabnya, dengan hasil yang cukup baik.

“Secara umum, kinerja kita sampai dengan Mei triwulan II menunjukkan hasil yang cukup baik, dengan rata-rata capaian kinerja sebesar 33,06 persen dan realisasi keuangan sebesar 31,03 persen,” ucapnya.
Ikhwansyah juga menyampaikan beberapa hal penting menjelang triwulan III dalam rangka penyusunan RKPD 2025, pertama percepatan pelaksanaan program dan kegiatan, kedua prioritaskan kegiatan yang berdampak langsung dan ketiga penyusunan RKPD 2025.

“Penyusunan R..

Read more

Haul Datu Asa, Bupati Banjar : Ambil Hikmah dan Pelajaran Kehidupan Almarhum

PENGARON,- Ribuan jemaah hadiri peringatan haul ke 5 Al Alimul Allamah Syeh Muhammad Arsa (Datu Asa), di kubah almarhum Desa Maniapun Kecamatan Pengaron Kabupaten Banjar. Minggu (30/06/2024) pagi.
Peringatan Haul Datu Asa dihadiri Bupati Banjar H Saidi Mansyur, Muspika Kecamatan Pengaron, tokoh agama dan tokoh masyarakat setempat.

Bupati Banjar H Saidi Mansyur mengatakan, sangat meapresiasi atas upaya semua pihak yang telah berkontribusi dalam pelaksanaan haul, dan berharap kegiatan tersebut bisa menjadi sarana untuk dapat mempererat jalinan silaturahmi di antara sesama, serta meningkatkan semangat kebersamaan dan gotong royong dalam membangun daerah.
Peringatan haul lanjut Sadi Mansyur, bukan sekadar acara seremoni untuk mendoakan dan mengenang sosok yang telah berpulang. akan tetapi merupakan momen penting untuk merenungkan dan mengambil hikmah dan pelajaran dari kehidupan almarhum.

“Kita diingatkan tentang pentingnya ilmu, akhlak, dan ketakwaan dalam kehidupan sehari-hari. B..

Read more

Sosialisasi dan Pembentukan Rumah DataKU Kampung Keluarga Berkualitas Se-Kecamatan Beruntung Baru

Martapura, Bidang Pengendalian Penduduk – Dinas Sosial Pemberdayaan
Perempuan Perlindungan Anak Pengendalian Penduduk Keluarga Berencana (Dinsos
P3AP2KB) Kabupaten Banjar, Lakukan Sosialisasi dan Pembentukan Rumah Data
Kependudukan Kampung Keluarga Berkualitas Se-Kecamatan Beruntung Baru, Kamis (26/6/2024).

Kegiatan tersebut dibuka oleh Kepala Bidang
Pengendalian Penduduk Siti Masyitah didampingi Kepala Seksi Analisis Data dan
Paramater Kependudukan Jainatun Adni dan Koordinator PKB Beruntung Baru Budi
serta Staff Lainnya. Peserta Pembentukan Rumah Data Kependudukan Berjumlah 40 Orang.

Siti Masyitah mengatakan kegiatan Sosialiasi dan
Pembentukan Rumah DataKU Kampung Keluarga Berkualitas Se-Kecamatan Beruntung
Baru ini Penting dilakukan karena menindaklanjuti Kegiatan Launching
Kampung Keluarga Berkualitas 277 Desa dan 13 Kelurahan Se-Kabupaten Banjar oleh
Kepala BKKBN Republik Indonesia Dr.(HC). Dr Hasto Wardoyo, Sp.OG(K) Ungkapnya.

Lebih Lanjut Siti Masyitah mensosialisasikan bahwa..

Read more

Remaja Sungai Tabuk Wakili Kalimantan Selatan Program Pertukaran Pemuda Antar Negara, Indonesia-Australia

MARTAPURA,- Ramdani, pemuda asal Sungai Tabuk Kabupaten Banjar terpilih mewakili Kalimantan Selatan dalam program Pertukaran Pemuda Antar Negara (PPAN) Australia – Indonesia Youth Exchange 2024.
Remaja 23 tahun tersebut mengaku menggeluti program PPAN mulai 2019, berawal dari mengikuti bootcamp debat Bahasa Inggris dan diperkenalkan pada program AIYEP oleh alumni PCMI.
“Saat itu, saya sangat tertarik dan bercita-cita ingin menjadi kandidat utama dari Provinsi Kalimantan Selatan, namun karena kurangnya persiapan dan hal lainnya, akhirnya saya mengurungkan niat dan akan mengikuti program tersebut pada tahun mendatang,” bebernya.
Dikatakan, tahun ke tahun telah dipersiapkan untuk program yang dicita-citakannya agar dapat meningkatkan keterampilan baik di bidang kepemudaan, komunikasi, komunitas dan kegiatan lainnya.
Berjuang untuk meraih keinginan tersebut dilakukan beberapa tahun terakhir olehnya, hingga tahun 2024 ini memutuskan dan memantapkan niat untuk mengikuti pro..

Read more