Akibat Hujan Deras dan Angin Kencang, 1 Unit Rumah Warga di Desa Takuti Alami Kerusakan

TAKUTI – Akibat hujan dan angin kencang melanda Gunung Pandan RT 006 RW 002, Desa Takuti, Kecamatan Mataraman, Pada Selasa, 17 Oktober 2023, pukul 15.05 WITA, Rumah milik Pak Jamaludin menjadi salah satu yang terkena dampak paling parah.

Meskipun rumah Pak Jamaludin mengalami kerusakan akibat bencana alam ini, seluruh anggota keluarganya selamat. Pambakal Desa Takuti, Bayu Sabdo Pamungkas segera mengunjungi lokasi kejadian untuk memberikan bantuan kepada Pak Jamaludin dan keluarganya.

Pak Jamaludin mengungkapkan rasa terimakasih yang mendalam atas kunjungan dan bantuan dari Pambakal Desa Takuti. Semangat gotong royong dan kepedulian masyarakat setempat telah membantu meringankan beban keluarganya di tengah cobaan ini.

"Kami akan terus mengikuti perkembangan situasi dan harapannya agar korban bencana ini dapat mendapatkan bantuan lebih lanjut untuk pemulihan." kata Pambakal Takuti, Bayu Sabdo Pamungkas.

Related posts

Penilaian BUMDes Terbaik 2025: BUMDes Sejahtera Abadi Siap Tunjukkan Eksistensi

Pemerintah Desa Takuti Salurkan Insentif Triwulan dan Tampung Aspirasi Warga

Ruang Komunitas Digital Desa Takuti Sukses Selenggarakan Pelatihan Literasi Digital untuk Masyarakat